MAJALAHREFORMASI.com - Pada moment peringatan hari perempuan, pengusaha cantik Nana Sarinah mengucapkan selamat memperingati Hari Perempuan Internasional, yang jatuh pada tanggal 8 Maret setiap tahunnya.
Menurutnya, hari perempuan Internasional ini merupakan momen penting bagi semua orang untuk merayakan keberhasilan dan kemajuan yang telah dicapai oleh perempuan di seluruh dunia.
Founder Kipinakids Indonesia ini menilai peringatan hari perempuan internasional masih relevan hingga saat ini karena memperjuangkan hak-hak perempuan, termasuk di negara-negara yang sudah maju sekalipun.
Seperti diketahui, selain kesetaraan gender, ungkap Nana, ada beberapa isu penting lainnya yang kerap terjadi, misalnya: kesenjangan upah, perbedaan akses terhadap layanan kesehatan, pendidikan, perbedaan dalam hal ras, agama, dan orientasi seksual.
Namun di sisi lain, Nana mengakui banyak perempuan yang telah mengatasi segala rintangan dan mencapai kesuksesan yang luar biasa. Mereka telah menjadi pemimpin, pengusaha, ilmuwan, seniman, dan banyak lagi.
"Mereka adalah contoh inspiratif bagi kita semua, dan kita harus terus mendorong perempuan untuk mengambil peran penting dalam masyarakat," tutur Komisaris PT Hensi Internasional kepada wartawan di Jakarta belum lama ini.
Sosok wanita berparas cantik yang pernah meraih Anugerah Perempuan Indonesia (API), dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak ini, mendorong kaum perempuan untuk mengambil peran penting dalam masyarakat dan bersatu memperjuangkan kesetaraan gender guna menciptakan dunia yang lebih baik bagi semua orang. (David)